Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

H.Sugeng,SH.,MSI Menempati Posisi Baru di DPP HPN Sebagai Wakil Ketum Bidang Advokasi, Hukum dan HAM

Minggu 14 2022 | 14 Agustus WIB Last Updated 2022-08-14T09:02:02Z

JAKARTA, suarajawatengah.com - Ketua Umum Lembaga Bantuan Hukum Perisai Kebenaran (LBH-PK), H.Sugeng,SH.,MSI, kini telah menempati posisi baru sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Advokasi, Hukum dan Hak Asasi Manusia Dewan Pengurus Pusat (DPP) Himpunan Pengusaha Nahdliyin (HPN) periode 2022-2027.


Diketahui, sebelumnya, orang nomor satu di lembaga bantuan hukum terakreditasi "A", 4 periode berturut-turut dari Menkumham RI tanpa jeda itu, duduk diposisi Ketua 8 DPP HPN.


Sugeng kembali bertengger dijajaran petinggi DPP HPN, menempati pos baru, wakil ketua umum bidang advokasi, hukum dan hak asasi manusia, berdasar keputusan tim formatur hasil Konfernas 2 DPP HPN, Yogyakarta.


Tim formatur itu sendiri diketua langsung oleh ketum terpilih DPP HPN periode 2022-2027, Dede Supriyadi Arief,MM.


Menanggapi penunjukannya di pos baru sebagai waketum DPP HPN periode 2022-2027, Sugeng mengatakan menerima dan akan menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.


"Bismillah. Mohon doanya. Ya, sebagaimana prinsip, falsafah hidup saya, dimanapun berada harus menjadi manusia yang bisa memberikan manfaat bagi sesamanya," katanya pada awak media di kantornya, Jalan Cempaka Putih Barat IIB No.10A, Jakarta Pusat, Senin (8/8/2022).


Usai mendapat mandat tersebut, ia langsung melaksanakan serangkaian lawatan, perjalanan dan kegiatan di berbagai kota besar seperti Jawa Timur, Semarang dan Demak pada Sabtu (30/7/2022) hingga Senin (1/8/2022).



Dalam lawatannya di Jawa Timur, Sugeng mengikuti agenda rapat konsultasi jajaran petinggi DPP HPN periode 2022-2027 dengan Ketua Dewan Pembina DPP HPN periode 2022-2027 yang sekaligus Wakil Rais 'Aam PB NU periode 2021-2026, pengasuh pondok pesantren (Ponpes) Al-Amin, Ngasinan, Kediri, Jawa Timur, KH.Anwar Iskandar pada Sabtu (30/7/2022).


Saat mengikuti agenda rapat konsultasi tersebut, Sugeng sempat sowan (bertemu,-red) secara khusus untuk sungkem dengan KH.Anwar Iskandar.


Pada kesempatan rapat itu pula, Sugeng menyampaikan paparan dan penjelasan terkait pokok-pokok pikiran program kerja sesuai tupoksinya bidang advokasi, hukum dan hak asasi manusia.


Sugeng juga sempat ziaroh ke makom mantan Presiden Republik Indonesia, Abdurrahman Wahid alias Gus Dur di Ponpes Tebuireng, Jombang.


Usai dari Jawa Timur, perjalanan dan lawatan H.Sugeng,SH.,MSI berlanjut ke beberapa daerah pada Senin (1/8/2022) sepanjang pagi hingga malam.


Pagi hari, Sugeng salat Shubuh di Masjid Agung Demak Bintoro serta berziaroh ke makom Kanjeng Sunan Kalijogo di Kadilangu.


Ba'da salat Dhuhur, ia sowan, KH. Syahri di Mugas Dalem, Semarang. Sang Kiai merupakan guru ngaji qur'an, sewaktu Sugeng masih menempuh proses kuliah di Undip. Usia sang Kiai sekitar 75 tahun.


Waktu Maghrib, Sugeng salat berjamaah di Masjid Ki Ageng Pandanaran, Semarang.


Malamnya, Sugeng sowan ndalem, KH.Akhsan Syafei guru ngaji sekaligus pimpinan dan pengasuh pondok pesantren Hidayatul Mubtadiin, Tawangrejo, Semarang. Usia beliau sekitar 73 tahun. (tro).

×
Berita Terbaru Update